top of page

Beasiswa Australia Award Scholarship

  • Nadhira Febianisari
  • May 19, 2017
  • 5 min read

Negeri Kangguru.

Banyak orang Indonesia bermimpi untuk bisa pergi ke negara indah dengan banyak keunikannya. Terutama karena lucunya koala dan kanguru yang tidak ada di Indonesia. Selain itu, Australia merupakan salah satu negara maju yang banyak diminati masyarakat Indonesia untuk melanjutkan studi. Well, jalan-jalan maupun belajar di luar negeri, tentu akan memakan biaya yang cukup banyak, bukan?

Well, worry no more! Ada satu jenis beasiswa yang meng-cover seluruh biaya para penerimanya selama studi di Australia, mulai dari tiket PP dari negara asal, biaya pendidikan, maupun biaya hidup, full ditanggung oleh jenis beasiswa yang satu ini!

AUSTRALIA AWARD SCHOLARSHIP-- beasiswa ini merupakan program beasiswa yang digagas oleh Pemerintah Australia bagi para pelajar internasional untuk melanjutkan studi pascasarjana baik Master maupun Doctor. Dengan deurasi waktu kuliah yakni: maksimal 2 tahun bagi mahasiswa s2, dan untuk studi Doktor maksimal 4 tahun. Program beasiswa ini sebagai bentuk kontribusi nyata Benua Australia untuk men-support pembangunan jangka panjang kepada negara-negara yang memiliki kerjasama dengan Australia.

Beasiswa AAS ialah beasiswa bersifat penuh, yang dimaksut penuh di sini karena beasiswa tersebut akan menangung/meng-cover semua biaya baik biaya pendidikan dan biaya hidup kepada mahasiswa yang memperolehnya, sebagai rincian: • Pra-kursus bahasa Inggris di Indonesia selama 9 bulan • Tunjangan hidup di indonesia selama masa pra-kursus bahasa Inggris termasuk tiket pesawat dari daerah asal pelamar ke tempat dilaksanakannya pra-kursus • Biaya-biaya pemeriksaan media dan rontgen sebagai syarat mendapat visa • Visa pelajar DFAT dan Student Dependant Visa • Tiket pesawat PP Indonesia – Autralia pada awal dan akhir masa beasiswa • Dana penunjangawal di masa perkuliahan • Tanggungan biaya pendidikan penuh selama kuliah di Autralia • Biaya hidup selama di Autralia • Program pengenalan akademik di Autralia sebelum dilakukan sebelum dilaksanakan perkuliahan selama 4 s/d 6 minggu • Asuransi kesehatan mahasiswa internasional di Autralia (Overseas Student Health Cover/OSHC) • Bantuan akademi/tutorial tambahan (jika dibutuhkan) • Biaya reuni • Bantuan keuangan untuk penelitian lapangan di Indonesia atau Australia

Adapun berbagai kualifikasi atau persyaratan yang dimiliki oleh pihak AAS dalam mencari kandidat calon penerima beasiswa. Untuk kualifikasi calon penerima beasiswa, AAS membagi menjadi 2 kategori: “Targeted” dan “Non-Targeted”. Penjabaran dari kategori “Targeted” antara lain: 1. Berasal dari wilayah geografis tang telah ditetapkan AAS: a. Aceh b. Nusa tenggara Timur c. Nusa Tenggara Barat d. Papua e. Papua Barat 2. Calon Penerima Beasiswa yang didominasikan oleh pihak Kedutaan Besar Australia atau oleh pihak anggota program pemerintah yang didanai Australia dengan dukungan dari pihak Kedutaan Besar Australia 3. Calon penerima beasiswa yang merupakan kandidat dari instansi pemerintahan pusat (Jakarta atau Regional). Sedangkan untuk calon penerima beasiswa dengan kategori “Non-Targeted” ialah: a. Calon penerima beasiswa yang merupakan pegawai negeri dan pegawai swata di luar kategori yang telah disebutkan diatas. b. Calon penerima beasiswa yang bekerja pada organisasi untuk orang-orang disabilitas juga sangat dianjurkan untuk mengikuti beasiswa ini. Kemudian untuk persyaratan yang harus dipenuhi bagi calon penerima beasiswa ini dibagi lagi menjadi 2 kategori yakni persyaratan umum dari pihak AAS dan persyaratan khusus untuk negara Indonesia. Berikut ialah penjabaran dari persyaratan umum pihak AAS: 1. Berusia minimal 18 tahun pada saat mendaftar 2. Merupakan warga negara Indonesia dan mengajukan beasiswa dari Indonesia 3. Tidak menikah atau bertunangan dengan penduduk tetap Australia dan Selandia Baru 4. Bukan anggota militer 5. Bukan merupakan warna negara Australia dan tidak mengajukan permohonan visa menetap di Australia 6. Tidak mengajukan permohonan beasiswa AAS jangka panjang lainnya (jika sudah pernah menerima) kecuali telah berada di luar Australia selama dua kali waktu saat berada di Australia. Misalnya, sebelumnya telah mendapat beasiswa AAS dengan durasi empat tahun, maka baru bisa mengajukan beasiswa AAS kembali setelah berada di luar Australia selama delapan tahun. 7. Memenuhi persyaratan khusus yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Indonesia 8. Memenuhi persyaratan masuk Universitas yang terdapat di Australia yang menjadi partner dari beasiswa AAS. 9. Memenuhi persyaratan dari Departemen Imigrasi da Perlindungan Perbatasan (DIBIT) untuk visa pelajar DFAT 10. Memenuhi persyaratan Pemerintah Australia untuk mahasiswa asing di Australia (kesehatan, karakter, dll) Kemudian persyaratan khusus bagi untuk warga negara Indonesia ialah: 1. Mendaftar pada area studi prioritas yang telah disebutkan di atas 2. Berusia maksimal 42 tahun pada saat pendaftaran 3. Memiliki IPK minimal 2.9 untuk calon penerima beasiswa dari fokus wilayah geografis dan IPK minimal 2.75 untuk kategori yang telah ditargetkan 4. Untuk calon penerima beasiswa studi Master (S2): memiliki kecakapan bahasa Inggris dibuktikan dengan skor minimal untuk IELTS 5.5; TOEFL PBT 525; iBT 69. 5. Untuk calon penerima beasiswa studi PhD (S3): memiliki skor minimal untuk IELTS 6.0; TOEFL PBT 550; iBT 79. Note: Untuk calon penerima beasiswa S2 dan S3: hasil skor IELTS atau TOEFL harus dalam jangka waktu 2 tahun; tidak menerima tes kecakapan bahasa Inggris selain yang telah ditentukan (seperti TOEFL prediction test, dll); bagi calon penerima beasiswayang berasal dari fokus wilayah geografis yang ditentukan oleh AAS, minimal IELTS 5.0 (atau skor TOEFL yang setara); melampirkan detail kontak dari tempat mengambil tes bahasa Inggris tersebut guna verifikasi hasil tes TOEFL; melampirkan minimal 1 salinan dari tes TOEFL yang resmi 6. Untuk calon penerima beasiswa Studi Master (S2) telah menyelesaikan studi S1. Sedangkan untuk calon penerima beasiswa Doktor (S3) telah menyelesaikan studi S2. Pelamar studi S3 hanya dipertimbangkan bagi mereka yang merupakan staf perguruan tinggi, institusi pendidikan tinggi, pusat riset, atau kandidat yang telah ditargetkan pada instansi lainnya yang memiliki kaitan dengan kegiatan Pemerintah Australia. Sangat disarankan untuk calon penerima beasiswa S3 memiliki surat Dukungan (Letter of Support) dari perguruan tinggi di Australia untuk bidang studi yang diusulkan. 7. Menjawab seluruh pertanyaan yang terdapat di Form Aplikasi 8. Jika lolos seleksi beasiswa AAS, calon penerima beasiswa bersedia untuk mengambil pra-kursus bahasa Inggris (English for Akademic Purposes) dari hari Senin s/d Jumat pukul 08.00 s/d 16.00 di Indonesia sebelum keberangkatan ke Australia Berikut akan dijabarkan tentang tata cara pendaftaran bagi calon penerima beasiswa AAS: • Online Application: Untuk mendaftar beasiswa AAS, Anda dapat mendaftarkan diri secara online pada link: http://oasis.draft.gov.au. Saat mengajukan beasiswa secara online, seluruh dokumen yang disebutkan di atas harus di-scan terlebih dahulu dan di-upload pada laman OASIS. Sangat disarankan untuk seluruh pelamar mendaftarkan diri secara online terlebih dahulu. Namun jika pendaftaran online ini mengalami kesulitan, baru pelamar mengajukan pendaftaran secara hardcopy (via pos). • Hardcopy Application: Sebelumnya Anda harus men-download Formulir Aplikasi pada link: www.australiaawardsindonesia.org atau mendatangi langsung kantor Australia Awards. Formulir aplikasi yang telah dilengkapi beserta dokumen-dokumen yang dibutuhkan harus sudah dikirimkan sebelum batas waktu pendaftaran yang ditujukan kepada Australian Awards Office pada alamat berikut:

Australian Awards Office Gedung Wira Usaha 7th floor Jl. H. R. Rasuna Said Kav. C-5 Kuningan, Jakarta Selatan 12940 Indonesia

Nah untuk gambaran proses seleksi dan ketentuan lebih lengkap, teman-teman dapat mengunjungi langsung website AAS : www.australiaawardsindonesia.org.

================================================================

Let's Dream, Plan, and Act Together!! Sahabat Beasiswa Chapter Purwokerto OA LINE : @cgj2565v Instagram : @sbpurwokerto Facebook : Sahabat Beasiswa Chapter Purwokerto Website : http://sbcpurwokerto01.wixsite.com/sahabatbeasisw

 
 
 
Featured Posts
Recent Posts
Archive
Search By Tags
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square

Hubungi Kami 

62-877-3751-4633

Alamat

Purwokerto, Banyumas

Media Sosial

  • facebook-square
  • Twitter Square
  • Instagram - Black Circle
  • youtube-square

Kami Bagian dari

bottom of page